Cara Mengatasi Printer HP LaserJet Tidak Dapat Menarik Kertas

Jika kamu salah satu pengguna printer laser yang sudah cukup lama mungkin kamu pernah mengalami masalah printer laser tidak dapat narik kertas, kemungkinan besar permasalahan ini timbul pada printer laserjet kularan HP. Hal ini termasuk wajar jika printer laserjet sudah kamu gunakan dalam waktu yang cukup lama. Tentu hal ini akan menghambat kegiatan cetak mencetak kamu, oleh karena itu penanganan harus segera kamu lakukan agar permasalahan segera teratasi, dan printer laserjet kamu dapat beroperasi secara normal kembali.
Biasanya printer HP Laserjet tidak dapat menarik kertas disebabkan oleh pickup roller yang sudah mulai aus, untuk mengatasinya kamu perlu melakukan pengganti pada pickup rollernya, namun jika masalah ini terjadi disaat yang urgent atau mendesak kamu dapat melakukan beberapa Langkah berikut:

  1. Langkah pertama buka cover depan printer.
  2. Ambil dan keluarkan cartridge toner dari printer.
  3. Lepaskan secondary paper feeder.
  4. Mencopot Pickup Roller yang sudah aus tersebut.
  5. Pindahkan posisi karet pada pickup roller, yang tadinya di belakang pindah ke arah depan, umumnya sisi belakang karet masih bagus.
  6. Selanjutnya tambahkan lakban hitam pada pickup rollernya agar karet roller lebih tebal.
  7. Pasangkan kembali pickup roller, secondary paper feeder dan cartridge toner ke tempat semula.
  8. Setelah semua terpasang kembali cobalah untuk mencetak dokumen, jika sudah kembali normal berarti permasalahan pada printer HP laserjet kamu telah selesai. Jika printer masih belum berjalan dengan normal, maka kamu dapat mengganti rollernya.

Itulah tadi cara mengatasi printer HP laserjet yang tidak dapat menarik kertas, cara ini secara umum bisa diterapkan pada semua jenis printer HP laserjet. Semoga bermanfaat.